Ternyata, Pembelajaran Jarak Jauh Gampang Gampang Susah Lho!




Akhir-akhir ini telinga kita mungkin sudah tidak asing lagi dengan istilah “Pembelajaran Jarak Jauh”, “Online Learning”, “E-Learning” atau yang lainnya untuk merujuk istilah dari pembelajaran di rumah..

Jadi kenapa harus belajar dirumah sih?

Gini Lur…

Pandemi Covid-19 atau lebih dikenal Virus Corona saat ini menyerang sebagian besar Negara di Dunia per 24 April 2020, terkonfirmasi positif sejumlah 2,71 juta jiwa, 191 ribu jiwa meninggal, dan 743 ribu jiwa sembuh.

Virus Corona pertama kali muncul pada akhir Desember 2019 di pasar hewan Kota Wuhan, China. Hanya butuh waktu ± 4 bulan Virus ini menginfeksi sebagian masyarakat Dunia. Virus ini sudah dijelaskan lebih detail di artikel sebelumnya ya, monggo dibaca Lur.. [Virus Corona (Covid-19)]
Guna memutus mata rantai penyebaran virus ini, banyak Negara yang membuat kebijakan untuk bekerja dirumah (work from home), lockdown, dan pembelajaran dirumah/jarak jauh (e-learning).
Pembelajaran jarak jauh adalah pembelajaran yang dilaksanakan tanpa adanya tatap muka secara langsung atau dengan kata lain antara guru dan masing-masing siswa tidak berkumpul di satu tempat yang sama. Bahan ajar maupun penugasan disediakan dan dikirimkan melalui media penyampai (seperti : Whatsapp grup kelas) yang kemudian siswa diminta untuk mempelajari materi tersebut, lalu menyelesaikan penugasan yang telah diberikan dan kemudian dikirimkan kembali pada guru yang bersangkutan. Lalu apakah kelebihan dan kekurangan dari pembelajaran ini?
Monggo disimak ya Lur..
Kelebihan Pembelajaran Jarak Jauh
1.      Lebih menyenangkan
Pembelajaran melalui media digital/jarak jauh memungkinkan guru untuk membuat inovasi pembelajaran yang lebih menarik, seperti memberikan video pembelajaran, atau kegiatan interaktif lainnya yang lebih menyenangkan.
2.      Sangat praktis
Saya sangat yakin, anak yang mengikuti pembelajaran online dari gurunya sebagian pasti tidak serapi seperti saat ke sekolah, hehehe. Ini pengalaman saya sendiri, saat keponakan saya yang duduk di bangku kelas 2 SD harus melakukan pembelajaran online, bahkan dia baru bangun dan masih bau bantal asyik belajar. Diselesaikannya tugas tersebut, lalu saya foto untuk bukti bahwa dia yang mengerjakan. Tidak harus pakai seragam kok, jadi aman kan fotonya.
Padahal saat masih belajar disekolah, pukul 6 anak-anak sudah rapi dan siap berangkat dengan seragam rapi serta tubuh yang wangi agar tidak terlambat masuk kelas.
Jadi sangat berbeda ya, lebih praktis memang belajar di rumah kan?
3.      Minim biaya
Untuk dapat belajar ke sekolah, setiap siswa harus menempuh jarak sekian waktu dengan biaya yang beragam baik untuk transportasinya maupun untuk jajan mereka. Berbeda dengan pembelajaran jarak jauh, siswa akan belajar dirumah. Dengan kata lain, tidak ada biaya untuk transportasi, dan apabila mereka ingin makan, mereka hanya perlu berjalan ke dapur, mengambil piring, lauk dan nasi, lalu memakannya. Minim biaya bukan?
4.      Tidak ada batasan waktu
Waktu dan tempat adalah satu masalah yang harus dihadapi oleh guru maupun siswa saat melakukan pembelajaran tatap muka di sekolah karena mereka hanya dapat belajar ditempat dan waktu yang sama. Namun, pembelajaran jarak jauh memfasilitasi pembelajaran tanpa harus mengatur kapan dan dimana guru maupun siswa akan melakukan kegiatan pembelajaran.
Kekurangan Pembelajaran Jarak Jauh
1.      Terkait kesehatan
Pembelajaran jarak jauh membutuhkan penggunaan media elektronik seperti komputer, handphone/ yang lainnya. Hal ini dapat menimbulkan kelelahan pada mata serta masalah fisik lainnya, yang mungkin dapat mempengaruhi proses belajar.
2.      Terisolasi/ terasing
Untuk sebagian kaum esktrovert, adanya pembelajaran jarak jauh akan sangat menyiksa. Karena mereka akan merasa terisolasi dan jauh dari teman-teman.
3.      Tidak semua masyarakat memiliki fasilitas
Hal ini juga menjadi masalah bagi sebagian orang, tidak tersedianya fasilitas yang memadai seperti handphone yang bisa mengakses internet, komunikasi yang terbatas, jaringan internet yang minim, atau masalah lainnya yang akan mengganggu proses pembelajaran.
Jadi Lur.. Untuk kalian yang memiliki fasilitas memadai, rangkulah sahabat kalian yang lain ya. Berbagi itu indah :)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROPOSAL KEGIATAN LOMBA BAHASA

INTERVIEW DI SHOPEE POSISI DEBT COLLECTION VIA ONLINE

SOSOK INSPIRASI

TEMUBAKAT.COM ???

Jenis-Jenis PLS dan Program Kesetaraan

5 Alasan Mengapa Disiplin Penting dan Nilainya Dalam Kehidupan Kita

BIOGRAFI WIRANTO