7 Rekomendasi Drama Korea Tentang Medis

Halo Brosis Sedulurku, piye kabare?
Semoga selalu baik yaa lurr..
Di masa karantina ini yang rasanya enggak udah-udah, semakin hari gue pribadi ngerasa jenuh dan bosen dengan aktivitas yang cuma makan dan tidur aja. Gue rasa kalian pun begitu, dan jangan diteruskan karena malah akan buat kalian stress dan mumet sendiri
Nggak usah dibuat mumet atau keplingset, karena gue akan share beberapa rekomendasi drama korea buat kalian. Yang pastinya bisa hibur hati disaat karantina ini.
Karena sekarang, mayoritas orang bahasannya soal medis. Gue akan kasih 8 rekomendasi drama korea yang berbau medis dan pastinya oke punya… oke lurr..
1.      Hospital Playlist (2020)

Drama ini menceritakan tentang chemistry persahabatan lima karakter yang saling memahami hanya melalui tatapan mata. Mereka menjalani hidup dengan cara sederhana tetapi istimewa dan menjadi saksi kelahiran serta kematian dari banyak nyawa di sebuah rumah sakit.
2.      Doctors (2016)


Menceritakan kehidupan Yoo Hye-Jung yang begitu sulit dan keras sejak kecil. Ia sangat jago bela diri serta pandai. Namun, keras kehidupan dan pandangan guru di sekolah membuatnya malas belajar. hingga akhirnya, ia bertemu Hong Ji-Hong, guru yang percaya dengan kemampuannya. Pertemuan tersebut membuat Hye-Jung mulai berubah dan membuatnya menjadi seorang dokter.
3.      Dr. Romantic 1& 2 (2017 – 2020)


Boo Yoong-Joo, seorang ahli bedah yang dikenal dengan sebutan tangan Tuhan, tiba-tiba menghilang tanpa alas an pasti. Suatu hari, ia kembali dan dikenal sebagai Dokter Romantis Kim. Ia amat menikmati hidup dalam pengasingan.
4.      Doctor Stranger (2014)

Mengisahkan Park Hoon yang sejak kecil sudah diculik oleh pihak Korea Utara bersama ayahnya. Di sana. Park Hoon dididik sang ayah menjadi seorang dokter. Park Hoon akhirnya menjadi ahli bedah jantung dan membuatnya kembali ke Korea Selatan.
5.      It’s Okay, That’s Love (2014)

Merupakan drama medis yang lebih mengangkat kisah kesehatan mental serta jiwa. Drama ini menceritakan sekelompok psikiater, salah satunya Ji Hae-Soo, yang menghadapi sejumlah permasalahan baru setiap hari.
6.      Hospital Ship (2017)

Menceritakan sejumlah dokter muda yang bekerja di pulau-pulau terkecil dengan sebuah kapal. Song Eun-Jae merupakan dokter bedah dari rumah sakit besar di Seoul. Kemampuannya membuat Eun-Jae menjadi dokter bedah termuda disana.
7.      Descendants of The Sun (2016)

Drama yang menceritakan tentang kisah cinta antara Yoo Shi-Jin (Song Joong-Ki), yang bertugas dalam pasukan perdamaian PBB dengan Kang Mo Yun (Song Hye-Kyo), seorang relawan dokter yang bekerja di lembaga Doctors Without Borders.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PROPOSAL KEGIATAN LOMBA BAHASA

INTERVIEW DI SHOPEE POSISI DEBT COLLECTION VIA ONLINE

SOSOK INSPIRASI

TEMUBAKAT.COM ???

Jenis-Jenis PLS dan Program Kesetaraan

5 Alasan Mengapa Disiplin Penting dan Nilainya Dalam Kehidupan Kita

BIOGRAFI WIRANTO